*Jamblang, Kabupaten Cirebon – 16 April 2025*
Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antar instansi pemerintah serta perangkat desa, Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon mengadakan acara Halal Bihalal yang berlangsung pada Kamis, 16 April 2025, di kantor Kecamatan Jamblang.
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain:
- *CARSONO AP.MM.* – Camat Jamblang
- *IPTU DIDING SH.MH * – Kapolsek Kelangenan
- *pa Edi– Danramil kelangenan
- Seluruh Kuwu (Kepala Desa) se-Kecamatan Jamblang
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan kerja antara pemerintah kecamatan, polsek, koramil, dan perangkat desa dalam rangka meningkatkan pelayanan publik serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jamblang.
Halal Bihalal menjadi momen penting untuk saling memaafkan dan mempererat hubungan antar individu dan instansi. Melalui acara ini, diharapkan tercipta kolaborasi yang lebih baik dalam menjalankan program-program pembangunan dan pelayanan masyarakat di Kecamatan Jamblang.
Camat Jamblang, , CARSONO AP.MM mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk menjaga hubungan harmonis antar instansi dan perangkat desa. "Dengan adanya Halal Bihalal ini, kita dapat saling berkomunikasi dan bekerja sama lebih efektif demi kemajuan Kecamatan Dukupuntang," ujarnya.
Acara ditutup dengan doa bersama dan sesi ramah tamah, yang semakin mempererat hubungan antar peserta. Diharapkan, melalui kegiatan ini, pelayanan kepada masyarakat dapat ditingkatkan dan berbagai program pembangunan dapat berjalan dengan lancar berkat sinergi yang terjalin.
(Rendi)
0 comments:
Posting Komentar