Upaya Cegah Stunting Di Wilayah Binaan, Babinsa Desa Ngembul Dampingi Kegiatan Posyandu

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

Setelah Lama Dinantikan, Mall Indramayu Resmi Dibuka!

Indramayu – Kabupaten Indramayu mencatatkan sejarah baru dengan digelarnya soft opening Mall Indramayu pada Kamis, 6 Maret 2025. Pusat perbe...

Postingan Populer

Kamis, 06 Maret 2025

Upaya Cegah Stunting Di Wilayah Binaan, Babinsa Desa Ngembul Dampingi Kegiatan Posyandu


Blitar - Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam pencegahan stunting, Babinsa Desa Ngembul Koramil 0808/11 Binangun Kodim 0808/Blitar Koptu Yulianto aktif mendampingi kegiatan Posyandu di wilayah binaannya. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan balita serta memberikan edukasi kepada para orang tua tentang pentingnya gizi seimbang bagi anak-anak mereka, Kamis (6/3/2025).

Babinsa Desa Ngembul, mengatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan Posyandu merupakan bentuk dukungan TNI terhadap kesehatan masyarakat, khususnya dalam menekan angka stunting di desa binaannya.

"Kami mendukung penuh program Posyandu ini karena kesehatan anak adalah investasi masa depan. Dengan pemantauan rutin dan edukasi yang baik, kita bisa bersama-sama mencegah stunting dan memastikan anak-anak tumbuh dengan sehat," ujar Koptu Yulianto.

Kegiatan Posyandu yang digelar di Posyandu Ngembul 3 Desa Ngembul Kecamatan Binangun Kab. Blitar ini mencakup berbagai layanan kesehatan, seperti penimbangan balita, pemberian vitamin, imunisasi, serta penyuluhan gizi bagi ibu hamil dan menyusui. Tim medis dari Puskesmas setempat (Bidan Desa)  juga memberikan edukasi mengenai pola makan sehat dan pentingnya ASI eksklusif bagi bayi.

Ditemui terpisah Pgs. Danramil Binangun Lettu Inf Jony Candra mengapresiasi keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini. Ia menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah desa, tenaga kesehatan dan TNI sangat membantu dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan anak.

"Pendampingan dari Babinsa sangat berarti bagi kami. Kehadirannya tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga semakin memotivasi warga untuk aktif dalam kegiatan Posyandu," kata Lettu Jony.

Salah satu warga Ibu Santikah (26 th) yang hadir bersama anaknya, merasa terbantu dengan adanya program ini. "Kami jadi lebih paham bagaimana cara memberikan asupan gizi yang baik untuk anak agar terhindar dari stunting. Terima kasih kepada Babinsa dan tenaga kesehatan yang selalu peduli dengan kesehatan kami," ujarnya.

Dengan adanya kegiatan Posyandu yang rutin dan didukung oleh berbagai pihak, diharapkan angka stunting di Desa Ngembul dapat ditekan, sehingga anak-anak dapat tumbuh sehat dan memiliki masa depan yang lebih baik (Dim0808).

LI.79

0 comments:

Posting Komentar