POLRES CIREBON KOTA. – Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) menggelar puncak peringatan Dies Natalis ke-64 dengan penuh semarak pada Kamis (16/01/2025) di Auditorium Kampus 1 UGJ, Jalan Pemuda No. 32, Kota Cirebon.
Acara yang diikuti oleh sekitar 700 peserta ini turut dihadiri oleh Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H.,S.I.K.,M.Si bersama Forkompimda Kota Cirebon dan sejumlah tokoh penting lainnya.
Rektor UGJ, Prof. Dr. Ir. H. Achmad Faqih, SP., M.M.,Drs.,M.Si dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar UGJ yang telah berkontribusi dalam membangun prestasi universitas hingga saat ini.
“Mari kita jadikan hari ini sebagai momen refleksi untuk bekerja lebih baik ke depan, sebagaimana Baginda Rasulullah SAW mengajarkan bahwa hari ini harus lebih baik dari kemarin, dan esok lebih baik dari hari ini,” ujarnya.
Ketua Yayasan UGJ, Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs., M.Si, juga menyampaikan apresiasi kepada dosen dan tenaga kependidikan yang telah mendukung proses pembelajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat di UGJ.
“Perjalanan 64 tahun membangun UGJ bukanlah hal mudah. Keberhasilan ini berkat bimbingan para pembina, dukungan pemerintah daerah, dan partisipasi seluruh masyarakat,” ungkapnya.
AKBP Eko Iskandar dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasinya atas kontribusi UGJ dalam mencetak generasi yang berdaya saing dan berintegritas.
"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung kemajuan pendidikan di Kota Cirebon," ucapnya.
Sejumlah pejabat turut hadir dalam acara ini, di antaranya,
Pembina Yayasan PSGJ Mayjen TNI (Purn) Toto Nurwanto. Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Hista Soleh Harahap, S.I.P., M.I.P., Pj Wali Kota Cirebon, Drs. H. Agus Mulyadi, M.Si. Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Saputra Hakki, S.H., M.P.M.
Perwakilan Danlanal Cirebon Letkol Laut (P) Faisal Yanova Tanjung, S.E., M.Tr.Opsla
((Rahmat))
0 comments:
Posting Komentar