Bangka Tengah, Tanjung Gunung - Kasrem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Ichwansyah,S.H.,M.H., mewakili Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah ,S.E.,S.I.P.,M.Han., menghadiri Syukuran Korps Brimob Polri Ke-79 Tahun 2024 dengan tema "Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju" tempat di Mako Satbrimob Polda Kep.Bangka Belitung,Tanjung Gunung Bangka Tengah, Sabtu (16/11/2024)
Sambutan Kapolda Kep.Bangka Belitung Irjen Pol Drs.Hendro Pandowo, M.Si., menyampaikan kita ketahui bersama, bahwa sejarah korps brimob polri berawal dari terbentuknya tokubetsu keisatsutai, yang kemudian berubah menjadi polisi istimewa dan secara heroik terlibat dalam berbagai pertempuran merebut kemerdekaan.
Selanjutnya, polisi istimewa dilebur dan berubah nama menjadi mobile brigade (mobrig) pada tanggal 14 November 1946, yang akhirnya ditetapkan sebagai hari jadi korps brimob polri.
Pada 14 November 1961, Ir. Soekarno menganugerahkan pataka "Nugraha Sakanti Yana Utama" dan sekaligus mengubah nama mobrig menjadi Brigade Mobil (Brimob). Sejarah panjang ini membuktikan, bahwa korps brimob polri telah melalui perjalanan panjang dan penuh tantangan. Pengorbanan yang dilakukan oleh korps brimob merupakan wujud nyata dari pengabdian tanpa pamrih demi tegaknya kedamaian dan keamanan di tanah air.
Seperti yang disampaikan oleh bapak Kapolri yaitu tolong betul-betul implementasikan tribrata catur prasetya sebagai pedoman hidup, pedoman kerja, dalam kegiatan rekan-rekan sehari-hari. Pegang teguh satya haprabu tampilkan sosok brimob yang humanis, satya haprabu adalah nilai luhur di polri yang berarti kesetiaan kepada pemimpin dan negara.
Saya juga ingin mengingatkan, bahwa pada tanggal 27 November nanti kita akan menghadapi pilkada serentak 2024. Peran brimob tidak kalah penting sebab personel brimob nantinya akan tampil di depan untuk mengatasi ketika eskalasi ancamannya meningkat tinggi dan juga memastikan setiap pelaksanaan tahapan pilkada berjalan dengan lancar.
Menyikapi hal tersebut, saya mengajak seluruh personel brimob dan fungsi-fungsi lainya untuk lebih proaktif dalam setiap upaya memelihara sitkamtibmas, sehingga terselenggara pilkada yang aman, damai dan sejuk.
Saya juga ingin mengajak rekan-rekan brimob sekalian untuk dapat mendukung program swasembada pangan sesuai dengan instruksi dari bapak Kapolri agar korps brimob dapat berperan aktif dalam program swasembada pangan, swasembada energi, hilirisasi.
Sebelum mengakhiri sambutan ini, saya mengucapkan "Dirgahayu Korps Brimob Polri ke-79 tahun 2024". Semoga semangat kebersamaan, kerjasama, dan profesionalisme selalu dipegang teguh oleh seluruh anggota brimob dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut
Wakapolda Babel, Kabasarnas Babel, Danyon 147/KGJ diwakili Letda inf Slamet Riyadi jab. Danton Slt, anggota DPD RI Bahar Buhasan, PJU Polda Babel, Perwira, Bintara dan Tamtama Korps Brimob Polda Babel.
( Penrem 045/Garuda Jaya )
0 comments:
Posting Komentar