Pjs Bupati Wonosobo Secara Resmi Membuka TMMD Sengkuyung Tahap IV

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

Mantan kades Tumbang Lahang, Kecamatan Pulang Malan Kabupaten Katingan ( RB) ,diduga Menipu Warga Masyarakat Dengan Nilai -+ Rp 300.000.000 juta

Palangkaraya raya Kalteng ,tgl 30 Desember 2024. Miris perbuatan seorang Oknum Mantan kades Robie dari desa tumbang lahang Keca...

Postingan Populer

Rabu, 02 Oktober 2024

Pjs Bupati Wonosobo Secara Resmi Membuka TMMD Sengkuyung Tahap IV


Wonosobo, Buserpresisi.com Pjs Bupati Wonosobo M. Albar didampingi Forkopimda secara resmi membuka pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap IV tahun 2024 di Desa Jojogan, Kejajar. Pelaksanaan TMMD ini mulai tanggal 2 – 31 Oktober dengan sasaran pembangunan jalan penghubung Desa Jojogan ke Desa Parikesit. (02/10/2024)

Dalam amanatnya Pjs Bupati menyampaikan bahwa spirit kegotongroyongan dan pemberdayaan masyarakat kembali kita teguhkan dalam satu aksi nyata, melalui TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap IV Tahun Anggaran 2024.

Kegiatan ini menjadi wujud sinergisme antara TNI, Pemerintah Kabupaten, Desa, dan masyarakat, yang diharapkan mampu mengakselerasi kemajuan pembangunan daerah, meningkatkan kesejahteraan dan memajukan masyarakat, serta mampu mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, mempererat kerukunan di tengah masyarakat, juga berdampak secara nyata dalam pengembangan kawasan pedesaan di Desa Jojogan dan sekitarnya. 

Kebersamaan dan kegotongroyongan yang terbangun tersebut, diharapkan mampu memperkokoh kesatuan dan persatuan, yang menjadi modal utama dalam menghadapi tantangan dan dinamika kebangsaan kedepan.

"Selaras dengan itu, pelaksanaan TMMD ini saya harap mampu secara riil memantik semangat keswadayaan dan pemberdayaan masyarakat Desa Jojogan, yang diwujudkan dalam partisipasi dalam membangun desa, baik berupa dana maupun tenaga. Tidak hanya itu, saya berharap semangat swadaya dan gotong-royong ini dapat terus dipelihara dan diterapkan meski Program TMMD telah berakhir, yakni dalam rangka merawat infrastruktur yang telah terbangun, agar manfaatnya dapat terus dirasakan oleh generasi-generasi mendatang. 

Maka dengan mengutamakan spirit persatuan dan kesatuan, gotong royong, serta pemberdayaan masyarakat, saya harap kegiatan ini dapat sukses dilaksanakan, sehingga pada muaranya dapat mendukung pertumbuhan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Desa Jojogan" kata M Albar.

Sebelum menutup sambutan ini, saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada rekan-rekan TNI khususnya Kodim 0707/Wonosobo, POLRI, Perangkat Daerah, serta Pemerintah Desa Jojogan, yang terjun langsung membantu masyarakat dalam pembangunan fisik dan non fisik, melalui program TMMD Sengkuyung Tahap IV ini.

(Ridho.s)

0 comments:

Posting Komentar