Tempuh Medan Banjir, OMB Polsek Rantau Kopar Giat Patroli dan Sosialisasikan Pemilu Damai 2024 kepada Masyarakat.

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

Wakapolres Cirebon Kota Bersama Forkopimda Kota Cirebon Lakukan Peninjauan Sorlip Surat Suara di Gudang KPU

POLRES CIREBON KOTA, – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November mendatang, jajara...

Postingan Populer

Rabu, 20 Desember 2023

Tempuh Medan Banjir, OMB Polsek Rantau Kopar Giat Patroli dan Sosialisasikan Pemilu Damai 2024 kepada Masyarakat.


Buserpresisi.com - Rokan hilir meskipun menempuhi medan yang terendam banjir, Puluhan Polsek Rantau Kopar Polres Rohil tetap melakukan kegiatan patroli dan sosialisasi Pemilu Damai, kepada masyarakat binaan yang berada di Wilayah hukum Polsek Rantau Kopar. Rabu 20 Desember 2023. Pukul 09.00 WIB.

Kegiatan dengan menggunakan Sampan Kayuh atau R2 yang sekali - kali harus mendorong sepeda motor karena ruas jalan rusak dan terendam akibat banjir, kegiatan dalam rangka melaksanakan Operasi Mantap Brata Langcang Kuning (OMB ) tahun 2023-2024, tetap diupayakan demi menyukseskan agenda pemilu 5 tahun sekali.

Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui plh Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri S Trk mengapresiasi kondisi banjir dan upaya pelaksanaan OMB demi mewujudkan pemilu damai jajarannya di Polsek Rantau Kopar.

Para Personel Polri di Polsek Rantau Kopar melaksanakan Sosialisasi Pemilu Damai dalam rangka OMB 2024, di Kepenghuluan Sekapas Kecamatan Rantau Kopar Kabupaten Rokan Hilir, dan kepada masyarakat binaan lainnya yang berada di Wilayah hukum Polsek Rantau Kopar dengan menggunakan Sampan Kayuh dan R2 akibat dalam kondisi banjir," ungkap Iptu Yulanda Alvaleri.

Patroli ini bertujuan untuk tetap menjalin silaturahmi dengan masyarakat, sekaligus memantau dan memelihara situasi kamtibmas yang sudah aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024, Dan memberikan rasa aman terhadap masyarakat atas kehadiran petugas.

Selain itu juga Mensosialisasikan Pemilu Damai kepada masyarakat, agar menjadikan perbedaan pilihan tidak menimbulkan terputusnya hubungan silaturahmi dan perpecahan. Tidak golput dan bekerja sama dalam menyukseskan terselenggaranya pemilu damai tahun 2024.," turut Iptu Yulanda Alvaleri
Humas Polres Rohil.

Jurnalis : Husin tanjung

0 comments:

Posting Komentar