PERJUANGAN DARI PULAU TERPENCIL 2

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

KPU Indramayu Gelar Bimbingan Teknis untuk Siapkan Pemilu 2024

Indramayu — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk 155 Ketua dan Anggota Panitia Pemilih...

Postingan Populer

Kamis, 21 Desember 2023

PERJUANGAN DARI PULAU TERPENCIL 2


Masih ingat dengan perjuangan salah satu Casis Rekrutmen Proaktif Bintara Polda Jatim yang berasal dari Pulau terpencil di Masalembu...?? 

Jarak 282 KM dari Surabaya, yang harus ditempuh dengan perjalanan darat dan laut selama 18 jam itupun akhirnya tidak sia-sia dan berbuah manis.  Casis itupun akhirnya LULUS dan LOLOS terpilih, Tgl, 21/12/2023.

Setelah dinyatakan Lulus dan Lolos ia pun akhirnya, kembali pulang ke kampung halamannya di Masalembu, untuk mengabarkan kegembiraanya pada sang ibunda. 

Sujud dan sungkem pun langsung dilakukan hadapan sang ibunda. Disambut dengan air mata kebahagiaan dari sang ibunda, kebahagiaan pada momen itu semakin terasa. 
Rasa bahagia, bangga dengan usaha sendiri, dengan didorong oleh Restu dan doa dari ibunda, membawa suatu kebanggan tersendiri. 

_Doa restu dari orang tua, serta semangat, niat dan tekad yang kuat, tidak ada kata menyerah senantiasa menyertai mereka yang mempunyai jiwa dan karakter yang kuat untuk meraih cita-citanya_
_"Dimanapun kamu berada, jangan pernah menyerah untuk meraih cita-cita."_

((Tim)) 


0 comments:

Posting Komentar